Cek Fakta: Video Bernarasi Orang-Orang di Festival Berhamburan Saat Serangan Hamas
Manage episode 382359024 series 3096941
Di media sosial TikTok, beredar video yang menunjukkan orang-orang berlarian, dan diklaim mereka menyelamatkan diri dari serangan Hamas di Israel.
Kerumunan masa yang berhamburan ini dinarasikan terjadi saat orang-orang tengah mengunjungi sebuah festival. Setelah ditelusuri faktanya video tersebut diambil pada 4 Oktober 2023, saat pembukaan gerbang menuju konser Bruno Mars di Tel Aviv Israel. Sedangkan serangan Hamas dimulai 7 Oktober 2023.
Video dimaksud bisa ditengok di Instagram @turnbackhoaxid.
*Kami ingin mendengar saran dan komentar kamu terkait podcast yang baru saja kamu simak, melalui surel ke [email protected]
330 episode